Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bersiap ke Rusia, Pasukan Portugal Juara Eropa Dirombak

Hampir separuh skuat Portugal ketika menjuarai Euro 2016 di Prancis terbuang dari tim yang disiapkan untuk bertarung di Piala Dunia 2018 di Rusia.
Pelatih Timnas Portugal Fernando Santos (kiri) dan kapten tim Cristiano Ronaldo/Reuters
Pelatih Timnas Portugal Fernando Santos (kiri) dan kapten tim Cristiano Ronaldo/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Hampir separuh anggota Timnas Portugal ketika menjuarai Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis terbuang dari skuat yang disiapkan pelatih Fernando Santos untuk bertarung di Piala Dunia 2018 di Rusia.

Ujung tombak Eder (Ederzito Antonio Macedo Lopes), yang mencetak gol kemenangan Portugal atas tuan rumah Prancis dalam pertandingan final Euro 2016, termasuk di antara 10 pemain yang di luar 23 nama skuat akhir yang dikeluarkan Santos pada Jumat dini hari WIB (18/5/2018).

Yang juga tidak beruntung dan gagal ke Rusia termasuk gelandang Andre Gomes dan Renato Sanches, penyerang Luis Nani dan bek Eliseu.

Cristiano Ronaldo, top skor sepanjang masa Timnas Portugal, akan memimpin tim juara Eropa itu ke Rusia, yang di fase grup akan bersaing dengan Spanyol, Maroko, dan Iran.

Santos membela keputusannya membuang 10 pemain dari tim yang sukses menjuarai Euro 2016. “Saya membuat keputusan sebagai seorang profesional dan paham bahwa tak bisa menyenangkan semua orang.”

Namun, dari sisi personal, dia mengaku meninggalkan para pemain yang ambil bagian dari kejuaraan Eropa dan yang lainnya membantu lolos ke Rusia adalah sesuatu yang menyakitkannya. “Bagi saya, ini selalu sulit.”

Dalam putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia kali ini, Portugal bergabung di Grup B bersama Spanyol, Maroko, dan Iran.

Sebelum bertarung di Rusia, Portugal dijadwalkan menjalani tiga pertandingan uji coba yakni melawan Tunisia pada 28 Mei, versus Belgia 2 Juni, dan meladeni Aljazair 7 Juni.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper